Kick Off Project Instalasi Pengolahan Air (IPA) Pesanggrahan di PAM Jaya DCR 5, Jl. Cirendeu Permai
13 November 2023
Penjabat Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono melakukan Kick Off Project Instalasi Pengolahan Air (IPA) Pesanggrahan di PAM Jaya DCR 5, Jl. Cirendeu Permai Raya, Kelurahan Lebak Bulus, Kecamatan Cilandak, Jakarta Selatan, Jumat (3/11) pagi. Pada kesempatan tersebut, Pj. Gubernur didampingi oleh beberapa Pejabat di lingkungan Pemprov DKI Jakarta, yaitu Asisten Perekonomian dan Keuangan Sekda Ibu Sri Haryati, Asisten Pembangunan dan Lingkungan Hidup Sekda Afan Adriansyah Idris, Kepala Badan Pembinaan BUMD Nasruddin Djoko Surjono, Plt. Kepala Dinas Sumber Daya Air Ika Agustin Ningrum, dan Walikota Jakarta Selatan Munjirin serta jajaran Direksi PAM Jaya.
Pembangunan IPA Pesanggrahan bertujuan untuk meningkatkan kapasitas air minum serta meningkatkan suplai dan ketahanan pasokan air minum perpipaan dalam rangka memperluas cakupan pelayanan air minum di DKI Jakarta, di mana PAM Jaya telah mendapat mandat dari Pemprov DKI Jakarta untuk melaksanakan percepatan 100% pelayanan air minum di Jakarta.
Kapasitas pasokan air minum IPA Pesanggrahan adalah sebanyak 750 lpd, yang diharapkan dapat mengatasi sebagian dari defisit pasokan air minum PAM Jaya. Berdasarkan data dari PAM Jaya, kapasitas pasokan air minum PAM Jaya pada tahun 2021 sebesar 20.757 lpd, sedangkan kebutuhan air penduduk Jakarta sekitar 22.022 lpd, terdapat defisit sebesar 1.265 lpd.
Pembangunan IPA Pesanggrahan ini juga merupakan upaya PAM Jaya dalam percepatan realisasi penggunaan dana Penyertaan Modal Daerah. IPA Pesanggrahan akan dibangun selama 18 bulan, dan akan selesai di tahun 2025. Sumber air baku IPA Pesanggrahan berasal dari Sungai Pesanggrahan di Cirendeu, Ciputat Timur, Tangerang Selatan.